Minggu, 12 April 2015

Saatnya Berfikir Tentang Bisnis Sedini Mungkin

Ya Bisnis, satu kata yang selalu membayangiku setiap hari
      Bisnis adalah suatu kegiatan atau aktivitas manusia dalam menghasilkan produk barang atau jasa untuk dijual kembali pada konsumen. bisnis biasanya terdapat tiga komponen yakni produsen, distributor dan konsumen.  Menjalani sebuah bisnis tidak segampang dan semudah seperti yang dibayangkan, seorang pebisnis harus berani melakukan suatu tindakan diluar zona nyamannya untuk mengeksekusi rencana bisnis yang terpikirkan sebelumnya. Apapun produk dan jasa yang akan dijual itu banyak variasi dari produksi krupuk, produksi minuman jus, hingga jual beli mobil semua itu dapat dibisniskan dengan mempertimbangkan aspek kualitas dan kuantitas barang yang akan dijual. seorang  pebisnis harus pandai membaca lapang. pandai membaca lapang dalam artian apa. mereka selalu tahu kebutuhan pasar saat ini sehingga mereka bisa memasok atau menjual barang mereka kepada konsumen dengan memalui distributor atau dijual langsung ke konsumen. ppebisnis yang handal adalah pebisnis yang maulangsung terjun lapang dan selalu melayani keluhan kritik dan saran dari konsumen. dan mereka selalu konsisten dengan apa yang diucapkannya, bahwasanya pebisnis harus senantiasa selalu hadir dalam melayani masyarakat yang membutuhkan barang atau jasa yang di jualnya.
        Berbisnislah selagi muda, jangan sampai diusia muda uang dihambur hamburkan untuk berfoya foya dengan kegiatan yang tidak jelas. berbisnislah dengan tujuan yang baik dan berprioritas diatas kepentingan sosial yang baik. karna dengan cara berfikir seperti itu kehidupan kita selama ini yang kita jalani akan terasa lebih nikmat dan bahagia, karna kita bermanfaat bagi sesama.
        Jangan pernah takut rugi dalam menjalankan sebuah bisnis. pebisnis yang gagal diawal itu adalah suatu hal yang lazim dan biasa. pebisnis yang langsung diberi kemudahan dan kelancaran itu adalah keberuntungan. Karna suatu bisnis yang selalu dijalni dengan baik dan tanpa putus asa itulah bisnis yang baik dan penuh makna. jalani saja bisnis,apapun itu,asalkan bisnis itu halal dan baik maka apabila disandingkan dengan tekat dan niat yang baik, maka saya dengan sangat yakin bisnis akan berkembang dan berjalan dengan lancar.



                                                                        Fastabikhul Khoirot : Berlomba-Lombalah dalam kebaikan